Kafein

Halo sobat Teladan gimana kabarnya ? moga baik ya ..
kali ini blog Murid Teladan  bakal kasih seputar info tentang KAFEIN,  
apa sih kafein ? Kafein adalah suatu alkaloid xanthine berbentuk kristal berwarna berwarna putih dengan rasa sangat pahit yang merupakan suatu stimulan psikoaktif atau obat perangsang sistem pusat saraf pada manusia dan dapat mengusir rasa kantuk secara sementara . 

Kafein ditemukan oleh ahli kimia Jerman, Friedlieb Ferdinand Runge pada tahun 1820, dan pada 1821 oleh ahli kimia Prancis yang bekerja secara independen, oleh Robiquet dan oleh Caventou. Pelletier telah mencatat bahwa zat ini telah diisolasi dari kopi, yang berasal dari kata cafeine, kemudian menjadi kata Inggris caffeine.


Secara alami, kafein terdapat dalam biji kopi dan daun teh dan sekarang ini kafein banyak di gunakan dalam minuman kopi, apalagi kopi yang dari indonesia sendiri mantaplah sob. Kopi Indonesia sendiri sekarang menempati peringkat ketiga terbesar di dunia dari segi hasil produksi sob.

Oh iya sob kafein ada rumus kimianya loh ..
Rumus kimia Kafein adalah C8H10N4O2. Struktur Molekulnya terdiri atas cincin Primidin dan cincin Imidazol yang bersebelahan. Nama IUPAC kafein adalah 1,3,7-trimetil-1H-purin-2,6(3H,7H)-dion, sedangkan nama lain 1,3,7-trimetilksantin, atau metilteobromin.

Oke segitu aja ya info tentang kafein. Semoga Bermanfaat dan Salam Teladan
Kafein Kafein Reviewed by Affani on 1:21 AM Rating: 5

No comments:

Ads

Powered by Blogger.